Mulyadi Goyang Derago Ketiban Durian Runtuh, Ngomong Nikah ke Baim Wong, Langsung Dibayarin Pestanya



Dunia maya gempar dengan munculnya seorang pria yang lihai dalam bergoyang.


Ya, warganet di TikTok dibuat kagum dengan sosok Mulyadi yang menciptakan goyang Derago.


Betapa tidak, Mulyadi hanya mengenakan kaos dalam atau singlet saat melakukan goyang Derago.


Tak hanya itu, yang membuat publik menyorot aksinya yakni rambut panjang kebelakang yang dimiliki.


Kini pria asal Pekanbaru tersebut viral dan memiliki 345 ribu pengikut di TikToknya @cimulmemeww.


Usai dikenal banyak orang, Mulyadi mulai berani tampil di publik, termasuk mengenalkan calon istrinya yang bernama Suci.


Diketahui jika Mulyadi sudah menjalin hubungan dengan Suci selama 2 tahun.


Terungkap jika keduanya telah berpacaran sebelum Mulyadi viral menari goyang Derago.


Lebih jauh, Mulyadi mengungkapkan bahwa awalnya ia tak berniat membuat konten menari Derago.


Pertama kali Mulyadi bahkan hanya membuat konten pembelajaran Publik Speaking.


Akan tetapi konten tersebut tak pernah viral.


"Awalnya buat konten Publik Speaking kayak Arief Rahman komedi, tapi waktu itu gak naik," ujarnya dilansir dari youtube Baim Paula.


Sampai akhirnya Mulyadi berpikir untuk membuat konten berjoget.


"Kepikiran buat joget di IG pas covid ga ada yang naik, coba lagi awal tahun ini itu joget Asmalibrasi, disitu naiknya.


Pesta pernikahan dibayarin Baim Wong


Sementara itu, keunikan Mulyadi bahkan sampai menarik perhatian Baim Wong.


Dihadapan Baim Wong, Mulyadi dengan tegas mengaku ingin menikahi Suci.


Sontak pengakuan itu direspon Baim Wong.


"Kapan nikahnya?," tanya Baim Wong.


Kemudian dengan santainya, Mulyadi memberikan kepastian.


"Habis lebaran, di Pekanbaru, Riau," tegas Mulyadi.


Semula, Mulyadi berniat untuk menikah dengan cara sederhana tanpa menggelar acara pesta.


Namun niat itu seketika goyah, saat Baim Wong merayu dan menegaskan jika pesta pernikahannya ditanggung.


"Di tempat apa?," timpal Baim Wong.


"Di KUA aja," jawab Mulyadi.


"Gak mau ngundang orang?," tanya Baim Wong


"Tidak, paling acara syukuran aja, berdoa di rumah bersama keluarga," jawab Mulyadi.


"Gak mau dipestain?," Baim Wong kembali bertanya.


"Tidak, repot soalnya dan lebih baik uangnya ditabung untuk anak, atau keluarga," jawab Mulyadi.


"Uangnya dari kita? Mau gak?," ungkap Baim.


"Bagaimana, ini soalnya tidak prepare, jadi bingung, soalnya gak ada niat bikin acara. Yaudah gapapa deh, boleh," tutup Mulyadi.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak